Suksesweb - Saat sedang sibuk dengan rutinitas Anda, tiba-tiba, oucchhh... Sakit kepala menyerang Anda tanpa peringatan. Anda mungkin akan langsung berpikir untuk meminum obat. Sebenarnya ada cara lain yang dapat Anda lakukan untuk meredakan sakit kepala Anda, seperti yang dilansir besthealthmag.com berikut ini.
Minum cukup air
Minumlah air saat kepala Anda mulai sakit. Teruslah minum sedikit demi sedikit setelahnya. Sakit kepala Anda akan menjadi lebih ringan.
Rendam kaki dengan air hangat
Merendam kaki dengan air hangat dapat membantu melancarkan peredaran darah sehingga kan meringankan sakit kepala Anda. Bila perlu kompres kepala Anda dengan air hangat.
Gunakan kafein secara hati-hati
Jika Anda punya riwayat yang buruk dengan kopi, atau kopi akan justru membuat Anda sakit kepala, hindari kopi saat Anda sakit kepala. Namun, pada beberapa orang kafein justru akan dapat meringankan sakit kepala yang mereka derita,
Pijatan di kepala
Pijatan di kepala dengan jari telunjuk dan ibu jari akan dapat membantu meringankan sakit kepala. Pijatlah kepala dan leher Anda selama beberapa menit.
Gunakan aroma therapy
Beberapa aroma dapat membuat sakit kepala Anda lenyap. Wangi lavender atau menthol dapat meringankan rasa sakit yang Anda rasakan.
Minum teh atau jahe
Teh hangat cukup ampuh untuk meringankan sakit kepala. Beberapa bahan lain seperti jahe juga dapat Anda tambahkan ke dalam teh Anda agar dapat menyembuhkan sakit kepala lebih cepat.